Santri klub menulis Mansajul Ulum putri adakan pertemuan rutin klub penulis pada Jum’at sore, 02 Mei 2025. Berlokasi di BLK Mansajul Ulum, pertemuan ini dihadiri 11 santri yang tersisa dari 30-an santri yang pernah bergabung sejak Agustus 2023. Pertemuan tersebut diisi dengan evaluasi kinerja kepenulisan anggota klub selama liburan kemarin. Hasil yang didapat menunjukkan bahwa beberapa anggota klub masih aktif menulis meski terdapat anggota yang belum bisa menyelesaikan tulisannya.
Klub yang dibentuk pada Agustus 2023 lalu tersebut merupakan tindak lanjut dari pelatihan kepenulisan opini yang diselenggarakan Pondok Pesantren Mansajul Ulum dengan menggandeng Mubadalah.id sebagai fasilitator. Alasan lain dibentuknya klub menulis ini dilatarbelakangi oleh kurangnya sumber daya penulis untuk laman website Mansajul Ulum. Sehingga dengan adanya klub menulis ini santri dibimbing untuk berani menulis dan mengutarakan pendapat mereka dalam bentuk tulisan.
Ketua klub, Putri Nadillah atau akrab disapa Mbak Dilla menekankan bahwa sebagai seorang santri itu harus bisa menulis supaya wawasan keagamaan yang didapatkan dari pesantren dapat disebarluaskan di masyarakat. “Walaupun berat, suatu tulisan akan lebih bertahan lama layaknya kitab-kitab kuning yang kita kaji. Meski sudah ribuan tahun silam ditulis, tetap dicari dan eksis pada zaman sekarang,” ungkapnya.
Disamping itu, ia berharap kepada para santri untuk terus membudayakan literasi dengan cara membaca dan menuangkan pemikirannya lewat tulisan. Seperti yang diungkapkan Fika Nurun Tajalla salah satu anggota aktif klub menulis, “Dengan adanya klub menulis ini, teman-teman yang punya skill menulis menjadi punya wadah untuk mengembangkan kemampuannya. Sebenarnya menulis itu hal yang mudah jika terus konsisten berkarya.”
Oleh: Dyasahrin Khaszahra, Redaktur EM-YU